Skill dan Tips Menggunakan Commander Zilong di Magic Chess Go Go

Skill dan Tips Menggunakan Commander Zilong di Magic Chess Go Go

Games
27 April 2025
14 views

Di dunia Magic Chess Go Go, kehadiran Commander Zilong jadi salah satu momen yang cukup ditunggu para pemain. Diperkenalkan secara resmi pada 25 April 2024, Commander Zilong hadir membawa gaya permainan baru yang cocok buat kamu yang suka strategi agresif dan berbasis basic attack

Kali ini, kita akan bahas lengkap seputar skill dan tips Commander Zilong Magic Chess Go Go, termasuk combo terbaik yang bisa kamu coba.

Mengenal Commander Zilong di Magic Chess Go Go

Commander Zilong

Popularitas Mobile Legends makin meluas bukan cuma dari mode utamanya saja, tapi juga dari Magic Chess Go Go mode strategi papan catur yang menyenangkan dan penuh tantangan. Nah, salah satu tambahan menarik di mode ini adalah Commander Zilong, yang langsung menarik perhatian sejak perilisannya.

Commander Zilong adalah karakter yang dikembangkan dari Zilong versi Mobile Legends, dan ia punya satu skill inti bernama Great Dragon Spear yang bisa kamu upgrade menjadi delapan versi berbeda sesuai kebutuhan strategi.

Skill Commander Zilong

Commander Zilong

Skill dasar dari Commander Zilong adalah Great Dragon Spear. Skill ini berbentuk seperti item khusus yang memberikan peluang 12% untuk melakukan dua serangan tambahan pada saat melakukan basic attack. Efek ini sangat ideal untuk hero yang mengandalkan basic attack seperti Marksman, Assassin, dan Wrestler.

Skill ini bisa kamu upgrade ke delapan versi efek berbeda:

  • Frost Dragon – Membekukan musuh secara acak saat serangan terjadi. Efek ini bisa mengganggu formasi musuh secara signifikan.
  • Flame Dragon – Menambahkan 125 magic power dan memanggil naga api yang memberikan 400 + 40% magic power ke hero lawan. Cocok untuk mage atau elementalist.
  • Dragon Revival – Menambahkan 125 magic power dan menyembuhkan 600 HP ke hero dengan HP terendah setiap kali skill digunakan.
  • Dragon Snare – Memberikan tambahan 15% physical attack dan memperluas jangkauan serangan sebesar 2 unit. Cocok untuk marksman dan assassin.
  • Golden Clutch – Memberikan peluang 2,5% untuk mendapatkan 1 gold tambahan setiap kali basic attack dilakukan.
  • Great Dragon Guard – Menciptakan shield sebesar 22% dari max HP saat HP berada di bawah 30%. Ideal untuk hero tank atau frontliner.
  • Dragon Vigilance – Memberikan tambahan 85 physical dan magical defense selama 2 detik setelah menggunakan skill.
  • Great Dragon Power – Meningkatkan 150 attack power dan mempercepat attack speed sebesar 30% setiap kali menggunakan skill.

Tips dan Combo Paling Ampuh Commander Zilong

Commander Zilong

Biar kamu makin jago, berikut beberapa tips serta combo terbaik yang bisa kamu kombinasikan dengan Commander Zilong:

  1. Pilih Upgrade Skill Sesuai Strategi

Kalau kamu bermain dengan line-up berbasis magic power, pilih efek seperti Flame Dragon atau Dragon Revival. Tapi kalau kamu fokus ke basic attack, maka Dragon Snare, Great Dragon Power, atau Golden Clutch lebih optimal.

  1. Prioritaskan Hero yang Cepat Serang

Karena Great Dragon Spear mendukung basic attack, maksimalkan penggunaan Marksman, Assassin, dan Wrestler. Hero-hero ini akan mendapatkan keuntungan lebih besar dibandingkan tipe mage atau tank.

  1. Manfaatkan Bonus Gold

Efek Golden Clutch bisa sangat berguna buat kamu yang ingin menjaga stabilitas ekonomi. Dengan peluang 2,5% setiap basic attack, kamu bisa mendapat gold tambahan yang berguna untuk reroll atau naik level.

  1. Combo Rekomendasi
  • Lancer Line-up: Gunakan Alpha, Silvanna, Minsitthar, Arlott, Zilong (sebagai core), dan Moskov. Fokus pada serangan cepat dan penetrasi.
  • Cadia Riverlands: Cocok dikombinasikan dengan Akai, Yu Zhong, Wanwan, Luo Yi, Zilong, dan Sun. Dengan synergy ini, kamu bisa memperkuat pertahanan dan serangan secara seimbang.
  • Prince Build: Gunakan Dyrroth dan Moskov sebagai pelengkap untuk memperkuat serangan garis belakang.
  1. Timing Upgrade Skill

Jangan terburu-buru meng-upgrade skill. Pastikan kamu tahu kondisi tim kamu dan musuh, agar efek skill-nya benar-benar maksimal. Contohnya, kalau kamu terdesak dan butuh pertahanan ekstra, kamu bisa pilih Great Dragon Guard.

Dari penjelasan di atas, kamu bisa melihat bahwa Commander Zilong di Magic Chess Go Go bukan sekadar menarik dari desainnya saja, tapi juga dari sisi strategi dan gameplay. Mulai dari Great Dragon Spear hingga delapan efek lanjutannya, semuanya bisa dioptimalkan sesuai gaya bermain kamu.

Dengan memahami skill dan tips Commander Zilong Magic Chess Go Go secara menyeluruh, kamu bisa mengatur strategi dengan lebih matang dan menyesuaikan komposisi tim dengan maksimal. Jadi, sudah siap menaklukkan papan catur di Magic Chess Go Go dengan kekuatan naga dari Commander Zilong?

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game.