5 Trik Farming Uang Tercepat di Fisch Roblox, Dari Miskin Jadi Jutawan dalam 1 Jam?

5 Trik Farming Uang Tercepat di Fisch Roblox, Dari Miskin Jadi Jutawan dalam 1 Jam?

Roblox
09 January 2026
14 views

top up Roblox DG

Hampir di semua game termasuk Fisch Roblox, resource uang adalah hal yang paling penting untuk kamu dapatkan. Tanpa uang yang cukup, kamu bakalan stuck pakai joran stats jelek dan umpan seadanya. Padahal, untuk berburu ikan legendaris hingga mythical, kamu membutuhkan perlengkapan yang mahal dengan statistik yang tinggi. Kabar baiknya, ada cara farming efisien yang bikin grinding terasa sangat cepat. Berikut 5 trik farming uang tercepat yang bisa kamu terapkan di Fisch Roblox.

Trik Farming Koin di Fisch Roblox

1. Cari Lokasi Farm Ikan Termahal

Kalau tujuanmu uang cepat, jangan buang waktu di spot random. Atlantean Storm saat ini jadi lokasi terbaik di Fisch Roblox dengan drop Legendary dan Mythical super tinggi. Rata-rata ikan Mythical di sini bernilai sekitar 4.000 cash, dan hampir di setiap lemparan yang kamu pancing bisa mendapatkan ikan mahal. Kamu juga bisa mencoba farming di Cryogenic Canal, Grand Reef dan Forsaken Pond.

2. Manfaatkan Waktu, Cuaca, dan Event Aurora

Di Fisch Roblox, waktu dan cuaca bukan sekadar kosmetik. Saat Aurora muncul, peluang ikan Legendary dan Mythical meningkat drastis, terutama di Cryogenic Canal. Night time juga sangat direkomendasikan karena lebih banyak ikan mutasi yang muncul ke permukaan.

3. Gunakan Joran yang Tepat, Jangan Asal Mahal

Game Fisch Roblox menyediakan berbagai macam stats rod yang bisa kamu sesuaikan dengan keinginanmu. Untuk farming uang direkomendasikan untuk menggunakan Rod of the Depths, Aurora Rod, Mythical Rod hingga Trident Rod. 

4. Pilih Umpan yang Efisien

Umpan sangat menentukan hasil tangkapan. Untuk farming uang cepat di Fisch Roblox, kamu bisa gunakan:

  • Bagel
  • Seaweed
  • Fish Head
  • Squid (area tertentu)

Umpan ini murah, efektif, dan cocok untuk spot high-profit seperti Atlantean Storm dan The Depths.

5. Cek Harga Ikan Sebelum Dijual

Koin adalah sumber utama uang di Fisch Roblox, maka dari itu kamu harus memperhatikan beberapa hal dibawah ini:

  • Farming di spot bernilai tinggi
  • Mengecek harga ikan ke NPC Appraiser di Moosewood
  • Cari ikan yang memiliki rarity mythica dan exotic untuk mendapatkan koin yang berlimpah.

Kalau kamu masih miskin di Fisch Roblox, kamu harus menerapkan beberapa strategi farming uang cepat diatas. Dengan kamu melakukan farming di lokasi yang tepat seperti Atlantean Storm, memanfaatkan Aurora, memakai joran dan umpan yang efisien, serta menjual ikan dengan cerdas, kamu bisa menjadi sultan di game Fisch Roblox.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game