Siapa bilang kamu kamu nggak bisa gonta-ganti server di Free Fire? Buat kamu yang mulai bosan dengan suasana server Asia karena banyak pemain yang toxic, waktunya coba pindah ke FF server luar untuk ngerasain suasana baru dan icip event eksklusif yang tidak ada di server Asia. Walaupun hingga saat ini FF nggak pernah kasih opsi ganti server, cuman buat kamu yang penasaran pindah ke FF server luar simak artikel ini sampai habis.

Ada banyak alasan kenapa pemain FF pengen pindah server. Mulai dari cari suasana baru, pengen dapet lawan yang lebih keras, sampai berburu event limited yang cuma muncul di FF server luar (misalnya server Brazil yang sering jadi incaran karena event nya gila-gilaan).
Selain itu, banyak pemain server asia kadang toxic diluar nalar dengan gameplay yang kadang bikin baper sehingga tidak mengherankan banyak pemain memilih untuk hijrah ke server yang lebih sedikit pemain toxicnya. Hanya saja, kalau menggunakan VPN region yang terlalu jauh biasanya memiliki latency ping yang tinggi sehingga lebih baik main di server Asia saja.

Sebagian besar pemain kira pindah ke ff server luar itu cuma bisa pakai VPN dan akun baru. Tapi rupanya ada cara yang bisa kamu coba, terutama kalau kamu masih pengen pakai akun lama.
Ini salah satu cara legal yang bisa kamu lakukan kalau ingin main di region lain. Kalau kamu join turnamen FF internasional (baik lokal yang dikirim ke luar atau kompetisi luar negeri langsung), Garena biasanya akan otomatis memindahkan server untuk sementara, karena kamu harus sinkron sama server event. Hanya saja cara ini bisa dilakukan kalo kamu adalah seorang pro player.
Cara ini nggak dianjurkan kalau kamu nggak percaya 100% sama pemilik akun lainnya. Tapi kalau kamu punya teman atau komunitas yang amanah, tukeran akun bisa jadi opsi cepat buat nyicipin FF server luar. Perlu diingat, cara ini memiliki risiko yang tinggi jadi pastikan pertukaran akun setara dan jangan mudah tertipu oleh orang lain.
Nggak banyak yang tahu, tapi kamu sebenarnya bisa request kamu dipindahkan ke server luar lewat customer support Garena. Masalahnya, respons mereka sering tergantung kasus dan status pemain. Paling cepat dijawab kalau kamu punya keluhan serius, profesional, atau mewakili keperluan besar.
Kalau kamu cuma penasaran dengan server luar, dan masih belum rela ninggalin akun utama, cara satu ini bisa jadi jalan tengah. Berikut cara-cara yang bisa kamu lakukan:
Dengan trick ini, kamu bisa tetap simpan akun lama (server Indonesia), dan punya akun baru yang khusus buat jelajah server luar tanpa VPN.
Pindah ke FF server luar itu mungkin, apalagi kalau kamu cuma mau icip-icip suasana atau cari event limited. Meskipun pihak Garena tidak menyediakan fitur resmi, namun dengan cara-cara diatas kamu bisa berpindah server sesuka hati tanpa harus kehilangan data akun utama.
Waktunya kamu cobain event server Brazil atau Thailand yang biasanya ngasih reward menarik. Tinggal tentukan pilihanmu dan masuk ke server yang paling bagus eventnya. Ingat, tetap waspada dan jangan mudah tergoda jasa ilegal pindah server. Selamat menikmati serunya event server luar para pemburu Booyah!.
Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game