Football Manager 26 resmi dirilis pada 5 November 2025 dan kini sudah tersedia di berbagai platform, termasuk PlayStation 5, Xbox Series X|S, Steam, Epic Games Store, Windows, Mac, Netflix, serta Apple Arcade. Versi Nintendo Switch dijadwalkan menyusul pada 4 Desember 2025. Game simulasi manajemen sepak bola ini dikembangkan oleh Sports Interactive dan diterbitkan oleh SEGA, melanjutkan tradisi panjang seri yang dimulai sejak Football Manager 2005.
Setelah membuat profil manajer dan latar belakang pribadi, pemain akan memimpin klub sepak bola favorit mereka di dunia yang realistis dan dinamis. Mulai dari tim semi-profesional hingga klub besar dunia, pemain berperan untuk mengatur strategi, transfer pemain, hingga membawa tim menuju kejayaan.
Salah satu perubahan besar di Football Manager 26 adalah antarmuka pengguna (UI) yang sepenuhnya diperbarui. Sidebar klasik kini digantikan oleh bar navigasi baru di bagian atas layar, memberikan akses cepat ke seluruh fitur penting seperti transfer pemain, taktik, hingga pemeriksaan sebelum pertandingan dimulai.
Game ini juga memperkenalkan Portal, fitur pusat kendali yang menampilkan berita, hasil pertandingan, kalender, dan pesan penting di satu tempat. Dengan fitur ini, manajer bisa tetap fokus mengatur tim tanpa kehilangan arah. Selain itu, fungsi pencarian di FM26 kini jauh lebih praktis berkat sistem FMPedia, yang membantu pemain menemukan informasi seputar klub, pemain, hingga strategi hanya dengan satu klik.
Setelah penantian panjang, liga sepak bola wanita akhirnya resmi hadir di Football Manager 26. Game ini menghadirkan 14 liga dari 11 negara di 3 benua, menjadikannya salah satu database sepak bola wanita terbesar dalam sejarah video game.
Dengan dukungan teknologi motion capture dari pemain sungguhan, FM26 menampilkan animasi dan gaya bermain yang autentik. Setiap aspek, mulai dari transfer, kontrak, hingga pola cedera, disimulasikan secara realistis. Kini, pemain dapat merasakan pengalaman manajemen sepak bola pria dan wanita dalam satu dunia yang sama.
Sisi taktik di Football Manager 26 juga mengalami evolusi besar. Pemain kini dapat membuat dua formasi terpisah untuk situasi “In Possession” (saat menguasai bola) dan “Out of Possession” (saat bertahan). Pembaruan ini memungkinkan kontrol lebih rinci terhadap posisi dan peran setiap pemain di lapangan.
Fitur Visualiser baru membantu pemain memahami bagaimana tim mereka bertransisi antara menyerang dan bertahan, serta bagaimana taktik diterapkan di setiap fase permainan. Asisten manajer kini juga memberikan rekomendasi yang lebih relevan, membantu pemain baru maupun veteran menyesuaikan strategi dengan mudah.
Dengan peningkatan antarmuka, kehadiran liga wanita, serta kedalaman taktik yang belum pernah ada sebelumnya, Football Manager 26 menjadi evolusi terbesar dalam sejarah seri ini.
Tonton trailer resminya di kanal YouTube SEGA:
Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.