Kompetisi Honor of Kings International Championship (KIC) 2025 semakin panas di mana babak Knockout Stage mulai memasuki tahap eliminasi pada Lower Bracket. Kita sudah melihat, bagaimana tim-tim yang berhasil lolos ke babak Knockout KIC 2025 Honor of Kings bersaing dengan begitu sengit. Pertandingan-pertandingan yang mendebarkan, kita kembali dikejutkan dengan hasil-hasil yang tidak terduga.
Termasuk dengan perjuangan tim-tim Indonesia di mana hanya menyisakan Bigetron by Vitality dan Vesakha Esports. Usai takluk di tangan NOVA Esports, Bigetron by Vitality hanya punya satu kesempatan tersisa untuk bertahan di KIC 2025 Honor of Kings. Mereka pun akan menghadapi tim asal Eropa, Twisted Minds. Sekali lagi, jika Bigetron by Vitality kalah maka mereka resmi tersingkir dari KIC 2025 Honor of Kings.

Pertarungan antara Twisted Minds menghadapi Bigetron by Vitality dalam laga lanjutan Lower Bracket Knockout KIC 2025 Honor of Kings. Pertarungan ini berlangsung pada Sabtu, 22 November 2025. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, Bigetron by Vitality menelan kekalahan ketika melawan NOVA Esports dengan skor telak 0-4. Sementara itu, Twisted Minds harus turun ke Lower Bracket karena kalah melawan Alpha Gaming 1-4.
Bermain di game 1, kekuatan kedua tim tampak berimbang. Meski BTR sempat unggul di awal, akan tetapi Twisted Minds berhasil membalas. Menuju ke arah mid game, kekuatan kedua tim masih berimbang. Hard game terjadi hingga perebutan Tempest Dragon akan segera terjadi. Twisted Minds berhasil mendapatkan Tempest. Keadaan berbalik menjadi kerugian bagi Bigetron by Vitality.
Twisted Minds gerak cepat menggempur base lawan, 3 pemain Bigetron tumbang. Twisted Minds akhirnya mendapatkan game 1. Beralih ke game 2, Bigetron coba untuk bermain lebih disiplin. Penguasaan objek penting berhasil dikuasai Bigetron, Twisted Minds tampak kesulitan menahan gempuran serangan BTR. Bigetron tampak perkasa di game 2 berkat permainan Kombo Pei dan Nuwa di tangan ZhanQ dan Niel.
Bigetron coba untuk menggempur base lawan. Hard game kembali terjadi, kedua tim bersaing sengit untuk merebut Tempest. Bigetron berhasil menyapu para pemain Twisted Minds. Tempest berhasil didapatkan. Bigetron kembali menggempur base lawan, Lady Sun Zaan berhasil menyapu para pemain Twisted Minds dan akhirnya Bigetron berhasil menyamakan kedudukan di game 2.
Game 3, tempo permainan tampak pasif. Namun, Twisted Minds berhasil melucuti satu per satu turet pertahanan Bigetron. Twisted Minds berhasil mendapatkan Overlord coba untuk menggempur base lawan, akan tetapi Bigetron berhasil bertahan untuk sementara waktu. Hard game kembali terjadi di antara kedua tim, perebutan Tempest terjadi. Bigetron berhasil mendapatkan Tempest.
Namun sayang, ZhanQ dan Niel berhasil dijatuhkan oleh Clean dan Shanks. Zaan dan Ormson pun menghilang, Bigetron kehilangan kendali. Tufzz tersisa, tidak berdaya dan semua pemain BTR tersapu. Twisted Minds pun kembali mendapatkan game 3. Bermain di game 4, Bigetron mulai bangkit. Kontrol permainan sejak awal dilakukan, permainan Musashi ZhanQ membuat Twisted Minds kesulitan.

Perebutan Tyrant di menit ke-18 menjadi momen emas bagi Bigetron. NIel berhasil menjatuhkan 2 pemain Twisted Minds, membuka jalan kemenangan. Clean tersisa, Bigetron akhirnya mendapatkan game 4. Manfaatkan momentum dari game 4, Bigetron mendominasi di game 5. Penguasaan objektif cepat di awal permainan membuat Twisted Minds tersudut dan Bigetron punya peluang besar untuk menang.
Overlord berhasil didapatkan, Bigetron menggempur base Twisted Minds. Sayangnya, kombo Clean dan Nighty berhasil menyapu para pemain Bigetron. Momen comeback pun terbuka bagi Twisted Minds. Bigetron kembali coba untuk melancarkan serangan, Overlord kembali berhasil didapatkan. Gerak cepat untuk menggempur base lawan, Overlord berhasil masuk ke arah base dan akhirnya Bigetron menutup game 5 dengan kemenangan.
Bigetron selangkah menuju kemenangan. Bermain di game 6, kedua tim tampak bersaing sengit sejak awal. Persaingan keduanya semakin intens menuju mid game, Twisted Minds kemudian mulai mencoba untuk memukul mundur pasukan Bigetron. Teamfight terjadi di area Mid, Clean mendapatkan dua kill. Pertahanan Bigetron pun mulai terancam, teamfight kembali terjadi di menit ke-11.
Tufzzz dan Ormson ditumbangkan, Shanks mendapatkan double kill usai menjatuhkan Zaan. Bigetron dalam bahaya. Twisted Minds gerak cepat menyerbu base Bigetron, dan akhirnya Ultimate Battle terjadi. Twisted Minds mendominasi babak Ultimate Battle, kombo Pei dan YuHuan membuat formasi Bigetron berantakan. Permainan Pei dari Clean berhasil menghambat laju Bigetron.

Penguasaan objek penting berhasil dilakukan oleh Twisted Minds. Clean dan kawan-kawan gerak cepat menggempur base lawan, Bigetron dalam bahaya. Satu serangan dari Twisted Minds berhasil menyapu seluruh pemain Bigetron dan akhirnya Twisted Minds berhasil menghentikan perjalanan Bigetron by Vitality di KIC 2025 Honor of Kings. Twisted Minds resmi memulangkan Bigetron kembali ke Indonesia.
Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game.